SuaraKalbar.id - Viral seorang anak perempuan berusia 7 tahun meninggal dunia usai digigit anjing rabies pada Rabu (01/04/2024).
Sebelumnya kasus serupa diketahui juga terjadi hingga menewaskan seorang bocah berusia 14 tahun yang berlokasi di Ngabang, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat pada Kamis lalu.
Tak disangka, kejadian serupa turut menimpa seorang bocah perempuan malang yang berada di Dusun Sejagan, Desa Tahu, Kecamatan Meranti, Kabupaten Landak.
Lewat unggahan yang dibagikan akun @landakpusatinformasi, terlihat bocah tersebut masih sadarkan diri namun dalam keadaan yang memprihatinkan.
Kejadian pengigitan anjing rabies tersebut diduga telah terjadi beberapa waktu sebelumnya hingga akhirnya korban dilarikan ke puskesmas dengan sejumlah gejala yang ia derita.
"Tanggal 1 Mei 2024 pukul 10.05 WIB dibawa ke puskesmas Darit dengan gejala demam 3 hari, muntah-muntah, takut cahaya, meronta-ronta dan gigit bapaknya," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Dalam unggahan yang dibagikan, ayah korban turut terdengar membenarkan bahwa dirinya digigit oleh sang anak tanpa alasan yang jelas.
"Dia gigit 1 kali. Dia gigit saya disini tadi dia. Gatau lah (alasan menggigit)," terang seorang pria yang diduga ayah korban.
Sayangnya usai 2 jam mendapatkan perawatan tim kesehatan, nyawa bocah malang tersebut tak berhasil diselamatkan dan dinyatakan meninggal dunia.
Baca Juga: Pemprov Kalbar Salurkan 62,47 Ton Beras untuk Korban Banjir di Landak
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Pemprov Kalbar Salurkan 62,47 Ton Beras untuk Korban Banjir di Landak
-
Hujan Es Batu Viral di Kabupaten Landak, Netizen: Ini Pertanda Apa?
-
Banjir Meluas di Kabupaten Landak, Kalimantan Barat: 5 Kecamatan Terdampak
-
600 Guru Honorer di Kabupaten Landak Gelar Demo soal Pendaftaran PPPK
-
Landak Kembali Diguncang Gempa, Masyarakat Diminta Tak Termakan Isu Diluar BMKG
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Holding UMi Aktif Dampingi Pelaku Usaha Mikro Agar Naik Kelas
-
Perluas Jangkauan Kesehatan, BRI Peduli Salurkan Ratusan Unit Ambulans di Seluruh Indonesia
-
Selaras dengan Asta Cita, BRI Perkuat Ekonomi Desa Melalui Program Desa BRILiaN
-
Konsistensi BRI Salurkan BLTS, KUR, dan Dukung Program MBG hingga FLPP Wujudkan Kesejahteraan Rakyat
-
VinFast: Ketika Kendaraan Listrik Bersenyawa dengan Kehidupan, Membangun Masa Depan Berkelanjutan