SuaraKalbar.id - Mantan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Habib Ismail bin Yahya, secara resmi mendaftar ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Kapuas sebagai bakal calon Bupati Kapuas dalam Pilkada 2024.
Pendaftaran tersebut dilakukan pada Selasa (7/5) malam oleh perwakilan Habib Ismail, Tommy Saputra, yang juga Ketua DPC PKB Kapuas.
"Selasa malam kami mewakili abah Habib Ismail bin Yahya untuk mendaftarkan beliau sebagai bakal calon Bupati Kapuas. Alhamdulillah, kami disambut baik oleh Partai NasDem," ungkap Tommy, Rabu.
Habib Ismail, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Gubernur Kalteng periode 2016—2021 dan Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Kalteng, menyatakan keseriusannya untuk membangun Kabupaten Kapuas yang lebih maju.
"Kami ucapkan terima kasih, dan ini menjadi partai pertama abah Habib Ismail mendaftarkan keseriusan beliau untuk bersama-sama membangun yang lebih maju," tambah Tommy.
Menanggapi pendaftaran ini, Sugiyanor dari Tim Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati DPC Partai NasDem Kapuas menjelaskan bahwa Habib Ismail merupakan peserta terakhir yang mendaftar sebelum penutupan pendaftaran pada pukul 20.00 WIB.
Hingga penutupan, sudah ada delapan orang yang mendaftar, enam di antaranya sebagai bakal calon bupati dan dua sebagai bakal calon wakil bupati.
"Sampai penutupan pendaftaran sudah ada delapan orang yang mendaftar, yaitu enam orang sebagai bakal calon bupati dan dua orang sebagai bakal calon wakil bupati. Delapan bakal calon yang mendaftar, ada yang dari partai politik dan juga pengusaha," ungkap Sugiyanor.
Baca Juga: Kronologi 4 Orang Mabuk Serang Polsek Pangkalan Banteng Korawaringin Barat
Berita Terkait
-
Kronologi 4 Orang Mabuk Serang Polsek Pangkalan Banteng Korawaringin Barat
-
Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin Diduga Hilang di Lokasi Reboisasi
-
Kebakaran Melanda 2 Rumah Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu
-
Muda Mahendrawan Mantab Maju sebagai Calon Gubernur Kalimantan Barat: Masyarakat Mendukung Saya
-
Harisson Sebut Tak Akan Maju jadi Calon Gubernur Kalbar: Saya kan Penjabat
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
Terkini
-
Perluas Jangkauan Kesehatan, BRI Peduli Salurkan Ratusan Unit Ambulans di Seluruh Indonesia
-
Selaras dengan Asta Cita, BRI Perkuat Ekonomi Desa Melalui Program Desa BRILiaN
-
Konsistensi BRI Salurkan BLTS, KUR, dan Dukung Program MBG hingga FLPP Wujudkan Kesejahteraan Rakyat
-
VinFast: Ketika Kendaraan Listrik Bersenyawa dengan Kehidupan, Membangun Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Pertimbangkan Buyback untuk Perkuat Nilai dan Kinerja Berkelanjutan