SuaraKalbar.id - Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Kuala (Batola) memastikan bahwa hasil pemeriksaan laboratorium terhadap seorang pasien yang diduga terjangkit cacar monyet menunjukkan hasil negatif.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Kuala, Hasni Mufliha, di Marabahan pada Senin, menyatakan bahwa sampel darah pasien asal Kecamatan Alalak yang dikirim ke Laboratorium Kesehatan Masyarakat (Lab Kesmas) Banjarbaru telah diperiksa dan hasilnya negatif cacar monyet.
"Pengambilan sampel darah pasien tersebut dilakukan langsung oleh petugas kesehatan provinsi," ujar Hasni Mufliha.
Pemeriksaan ini merupakan langkah antisipatif dalam mencegah penyebaran cacar monyet di Kabupaten Batola. Hasni menyampaikan rasa syukur bahwa hingga saat ini tidak ditemukan kasus cacar monyet di wilayah tersebut.
Baca Juga: Tanah Laut Cuma Buka 39 Formasi CPNS Tahun 2024, Didominasi Tenaga Kesehatan
Hasni juga menjelaskan bahwa cacar monyet dapat menular melalui berbagai cara, seperti air liur, kontak kulit, kontak hubungan seksual, atau penggunaan pakaian pribadi secara bergantian seperti handuk, sprei, atau pakaian.
"Cacar monyet disebabkan oleh virus, dan kami mengimbau masyarakat untuk segera memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan terdekat jika merasa mengalami gejala," tambahnya.
Ia juga menyarankan agar jika muncul gejala seperti cacar, sebaiknya segera menutupinya dengan kain kasa steril.
"Tapi, apabila kita belum bergejala usahakan menjalankan perilaku hidup sehat," katanya.
Baca Juga: Pemkab Hulu Sungai Selatan Dapat Kuota 135 CPNS Tahun 2024
Berita Terkait
-
KPK Yakin Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Tak Kabur ke Luar Negeri, Ini Alasannya
-
Sahbirin Noor Tersangka Korupsi, KPK Sita Dokumen dan Uang di Rumah Dinas Gubernur Kalsel
-
Geledah Rumah Paman Birin, KPK Amankan Uang Tunai Hampir Rp 300 Juta
-
Waspada! Wabah Mpox di Afrika Tidak Terkendali, 1.100 Orang Tewas
-
Selain Rp 12,1 Miliar, KPK Dalami Aliran Dana Lain Ke Paman Birin
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Terkini
-
Dramatis! Lansia Hilang 3 Hari di Desa Pak Utan Bengkayang, Korban Ditemukan dalam Kondisi Lemas
-
Gempa Magnitudo 2,5 Guncang Kendawangan, Kabupaten Ketapang
-
Polda Kalbar Gerebek Kampung Beting, Ungkap Sarang Judi Online dan Pengguna Narkoba
-
BRI Fellowship Journalism 2025 Diapresiasi Dewan Pers
-
Kalbar Terima Hibah Rp1 Triliun dari Green Climate Fund untuk Pelestarian Hutan