SuaraKalbar.id - Kabut tipis masih menyelimuti pepohonan saat kendaraan melaju perlahan di atas jalan aspal sempit yang mulai retak.
Udara pagi yang sejuk bercampur dengan aroma tanah basah, menciptakan suasana syahdu sekaligus menggugah semangat untuk menuju Riam Merasap, air terjun megah yang dijuluki "Niagaranya Bengkayang".
Setiap tikungan di jalanan yang mulai rusak terasa seperti tantangan kecil sebelum mencapai destinasi ini.
Perjalanan dari Kota Pontianak menuju Kecamatan Sanggau Ledo, Kabupaten Bengkayang, memakan waktu sekitar enam jam dengan kondisi jalan yang tidak selalu bersahabat.
Namun, begitu suara gemuruh air terdengar dari kejauhan, segala kelelahan pun terbayar lunas.
Setibanya di lokasi, pemandangan luar biasa terbentang di hadapan mata.
Air terjun setinggi 20 meter dengan aliran deras dari Sungai Niut menciptakan kabut tipis yang menyelimuti batuan besar di bawahnya.
Percikan air membentuk butiran embun yang berkilauan diterpa sinar matahari, sesekali menampilkan pelangi kecil yang indah.
Wisata Petualangan yang Menguji Adrenalin
Keindahan Riam Merasap tidak hanya menawarkan panorama yang memukau, tetapi juga pengalaman menantang bagi para pecinta olahraga arus deras.
Baca Juga: 3 Eks Pejabat Bank Kalbar Jadi Buronan Kejati dalam Kasus Korupsi Pengadaan Tanah
Sungai di bawah air terjun ini menjadi lokasi ideal untuk rafting dengan dua level kesulitan: pemula dan ekstrem.
Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Riam Merasap, Lambertus Abom, mengungkapkan bahwa air terjun ini telah menarik perhatian wisatawan sebagai destinasi wisata petualangan.
"Kebanyakan orang menyebutnya ‘Niagaranya Bengkayang’ karena derasnya aliran air yang memberikan pengalaman luar biasa bagi wisatawan," katanya.
Menurut Koordinator Arung Jeram Merasap, Paulus Supirto, dua level rafting yang tersedia memberikan sensasi berbeda.
"Bagi yang ingin memacu adrenalin, level ekstrem bisa menjadi pilihan. Sementara untuk pemula, ada jalur yang lebih aman namun tetap seru," jelasnya.
Pesona Wisata Riam di Kalimantan Barat
Selain Riam Merasap, Kalimantan Barat memiliki banyak air terjun lain yang menjadi primadona wisata, seperti Riam Pancarek, Riam Berawan, Riam Pangar, Riam Marum, Riam Jito, Riam Dait, hingga Air Terjun Nokanayan yang menjulang hingga 180 meter.
Berita Terkait
-
3 Eks Pejabat Bank Kalbar Jadi Buronan Kejati dalam Kasus Korupsi Pengadaan Tanah
-
Ratusan Guru Honorer Kalbar Selamat dari PHK! Gubernur Pastikan Tetap Digaji
-
Mahasiswa Gelar Aksi di DPRD Kalbar, Tuntut Pencabutan Inpres dan Perbaikan Kebijakan Publik
-
Miris! Bayi 16 Bulan di Kalbar Dicabuli Kakeknya, Pelaku Divonis Bebas?
-
Rp1 Triliun Melayang! Terdakwa Tambang Ilegal Bebas, DPR Soroti Kejati Kalbar
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Surabaya Heboh! Consumer BRI Expo Tawarkan KPR Super Ringan
-
Dukung Akses Keuangan Merata, BRI Andalkan 1 Juta AgenBRILink dengan Transaksi Rp1.145 Triliun
-
Hadir di Medan, Regional Treasury Team BRI Tawarkan Solusi Keuangan Lengkap bagi Dunia Usaha
-
Hari Sungai Sedunia, BRI Satukan Generasi Muda Jaga Sungai Jaga Kehidupan
-
BRImo Naik Daun! 43,9 Juta Pengguna Nikmati Layanan Digital BRI