Dorong Perekonomian Indonesia, Dompet Kilat Hadirkan 3 Layanan Terbaru

Layanan terbaru ini mampu dukung finansial UMKM dan karyawan di tengah pandemi.

Husna Rahmayunita
Kamis, 15 April 2021 | 11:40 WIB
Dorong Perekonomian Indonesia, Dompet Kilat Hadirkan 3 Layanan Terbaru
Ilustrasi fintech. (Shutterstock)

Model pinjaman didasarkan pada pendekatan ekosistem tertutup. Setelah ekosistem dinilai berada di atas parameter penerimaan risiko Dompet Kilat, maka proses pengajuan dapat diterima.

Fitur utama Agri Kilat adalah membantu arus kas agar sesuai dengan persyaratan pembiayaan dalam siklus kas bisnis. Pendekatan ini tidak hanya memenuhi permintaan saat ini tetapi juga mampu mengurangi risiko pinjaman dengan signifikan.

Modal Kilat merupakan pinjaman modal kerja jangka pendek. Modal Kilat hadir untuk memberikan fasilitas pembiayaan kepada startup yang membutuhkan pendanaan dengan tujuan memacu pertumbuhan bisnis baru dan upaya ekspansi.

Saat ini di Indonesia, kebutuhan pembiayaan UMKM yang sangat besar tidak terjangkau oleh banyak lembaga keuangan. Bertekad untuk menjembatani kesenjangan ini, Modal Kilat adalah penawaran layanan yang disesuaikan untuk memenuhi kebutuhan bisnis yang spesifik. Dompet Kilat biasanya bermitra dengan agregator untuk menilai risiko dan mengawasi kinerja operasional bisnis.

Baca Juga:Cerita Menteri Sri Mulyani 'Diserang' SMS dari Pinjaman Online

Dompet Kilat memahami tantangan yang dihadapi oleh karyawan di Indonesia. Untuk memberikan penawaran yang lebih baik kepada tenaga kerja, Dompet Kilat menghadirkan Gaji Kilat, sebuah layanan penyedia dana yang diperlukan perusahaan dalam membantu karyawan.

Untuk pembayaran, setiap bulan gaji karyawan di rekening bank akan otomatis terpotong dengan beban bunga yang wajar. Dompet Kilat memastikan tidak akan sejalan dengan pinjaman berbunga tinggi yang diperuntukkan bagi karyawan.

Dengan tiga layanan baru ini, Dompet Kilat berupaya memberikan peluang bagi pemilik bisnis baru agar dapat mempertahankan bisnis bahkan berkembang di tengah pandemi.

Bagi masyarakat yang berminat dapat segera mengajukan penawaran layanan Dompet Kilat melalui aplikasi seluler dengan tampilan baru yang tersedia di Google Play Store.

Baca Juga:Kerap Dikirimi SMS Butuh Dana Cepat, Menkeu Sri Mulyani Lakukan Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini