Pacar Malah Tunangan dengan Orang Lain, Viral Kisah Pilu Wanita Batal Rayakan Anniversary

Di hari anniversary wanita ini justru harus menelan pil pahit atas perlakuan kekasihnya.

Arendya Nariswari | Amertiya Saraswati
Jum'at, 28 Mei 2021 | 08:00 WIB
Pacar Malah Tunangan dengan Orang Lain, Viral Kisah Pilu Wanita Batal Rayakan Anniversary
Ilustrasi selingkuh. (Shutterstock)

SuaraKalbar.id - Hari anniversary menjadi salah satu momen spesial bagi sebagian besar pasangan. Tak jarang biasanya akan ada agenda kecil yang romantis demi mempererat hubungan. 

Namun apa jadinya, jika seorang pria malah bertunangan dengan wanita lain di hari anniversary-nya?

Pedih memang namun hal ini benar-benar terjadi pada wanita bernama Rachel Devin. Melalui TikTok, ia bercerita tentang kekasihnya yang selingkuh. 

Terbongkarnya ulah si pria berawal dari pesan seorang teman yang melihat status kekasih Rachel di Facebook. 

Baca Juga:Curhat Dimaki-maki Suami Gegara Kunci Hilang, Wanita Ini Malah Dihujat

"Hai, jadi kupikir pacarmu tunangan dengan wanita lain di hari jadi kalian," ujar Rachel menirukan pesan temannya saat itu.

Awalnya, Rachel tertawa dan mengaku tak percaya. Namun, temannya meminta Rachel untuk mengecek status si pacar lebih dulu.

Benar saja, pacar Rachel ternyata membuat pengumuman pertunangan dengan wanita lain di Facebook. Parahnya lagi, wanita lain tersebut adalah rekan Rachel dan si pacar di tempat kerja.

Anniversary, Curhat Wanita Ini Malah Ditinggal Pacar Tunangan (tiktok.com/@rachel.devin19)
Anniversary, Curhat Wanita Ini Malah Ditinggal Pacar Tunangan (tiktok.com/@rachel.devin19)

Di sisi lain, Rachel dan si pacar memang memilih untuk menyembunyikan hubungan mereka dari orang lain di tempat kerja.

"Kami bekerja bersama dan aku pikir ini akan rumit dan aku ingin menjadi orang dewasa yang bertanggung jawab," jelas Rachel soal keputusannya menyembunyikan hubungan di tempat kerja.

Baca Juga:Takut Bayinya Tompelan, Ibu Hamil Ngumpet di Kolong Kasur Pas Gerhana Bulan

Namun, keputusan tersebut malah membuat Rachel berakhir dikhianati. Ternyata, si pacar selingkuh dengan wanita lain dan memutuskan tunangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini