SuaraKalbar.id - Seorang kakek terlibat kecelakaan yang terjadi di Jalan Sultan Syahril Kelurahan Tanjung Laut Indah, Bontang Selatan, Kota Bontang, Kalimantan Timur, pada Rabu (28/9/2022) siang.
Berdasarkan informasi yang diterima, satu orang tergeletak di jalan dengan darah yang keluar dari bagian kepala dan kaki.
Saat ini korban sudah dibawa ke RS terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.
Salah seorang warga Ogok yang ditemui di tempat kejadian mengungkapkan kejadian bermula saat seorang kakek ingin menyeberang.
Baca Juga:Tekan Angka Kecelakaan di Jalan, Kemenhub Gencarkan Program SALUD
Namun naas, kakek tersebut ditabrak oleh pengendara motor dari arah simpang 4 Tanjung Laut menuju ke arah pelabuhan.
Setelah itu pengendara motor juga ikut terbanting dan motor larut hingga 5 Meter.
"Itu orang tua mau menyebrang. Namun ditabrak pengendara motor anak muda yang membawa galon," kata Ogok melansir klikkaltim.com jejaring suara.com.
Sementara itu, pengendara motor yang menabrak pejalan kaki tersebut kabarnya sudah diamankan oleh Polantas Polres Bontang.
Saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Kasat Lantas Polres Bontang AKP Edy Haruna mengaku akan mengecek terlebih dahulu.
Baca Juga:Menteri LHK Siti Nurbaya Sebut Pembangunan IKN Tidak akan Merusak Hutan Alam
"Saya cek dulu mas," singkat AKP Edy Haruna.