Bantai Barcelona dengan Skor 3-1, Real Madrid Bertengger di Puncak Klasemen

Madrid mendapat hadiah penalti menjelang waktu normal habis saat Eric Garcia menginjak kaki Rodrygo saat menghentikannya di kotak terlarang.

Bella
Senin, 17 Oktober 2022 | 11:41 WIB
Bantai Barcelona dengan Skor 3-1, Real Madrid Bertengger di Puncak Klasemen
Gelandang Real Madrid Federico Valverde (kiri) merayakan dengan pemain depan Real Madrid Karim Benzema setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Real Madrid melawan Barcelona di Santiago Bernabeu, Minggu (16/10/2022) malam WIB Thomas COEX/AFP

SuaraKalbar.id - Real Madrid berhasil meraih puncak klasemen sementara Liga Spanyol usai membantai Barcelona 3-1 di Santiago Bernabeu pada Minggu (16/10/2022) malam WIB.

Pada babak pertama, Real Madrid sudah unggul berkat gol Karim Benzema dan Federico Valverde. Ferran Torres sempat memperkecil ketertinggalan sebelum gol penalti Rodrygo memastikan kemenangan tuan rumah.

Tambahan tiga angka hasil kemenangan ini membawa Real Madrid ke puncak klasemen dengan 25 poin atau tiga poin di atas Barcelona.

Pada menit-menit awal babak pertama, Barcelona berusaha tampil menekan lawan dengan menciptakan beberapa peluang.

Baca Juga:Manchester United Kembali Dapat Lampu Hijau Transfer Frenkie de Jong

Namun, pada menit ke-12, Madrid justru membuka skor pada menit ke-12 lewat gol Karim Benzema yang berawal dari serangan balik. Benzema menyepak masuk bola muntah tendangan Vinicius yang diblok Marc-Andre ter Stegen.

Barcelona hampir menyamakan kedudukan pada menit ke-25, namun sontekan Robert Lewandowski di depan gawang membentur mistar.

Madrid menggandakan keunggulan pada menit ke-35 lewat Federico Valverde dengan sepakan terukur dari luar kotak penalti.

Skor 2-0 bertahan sampai babak pertama selesai.

Pada babak kedua Benzema sempat membobol gawang Barcelona pada menit ke-52, tetapi gol itu dianulir wasit karena Benzema offside.

Baca Juga:Jadwal Pengumuman Ballon d'Or 2022 Malam Ini: Tak Ada Lionel Messi, Karim Benzema Favorit

Barcelona berharap hadiah penalti pada menit ke-74 setelah Lewandowski dijatuhkan Dani Carvajal di kotak penalti. Wasit tidak memberikan penalti untuk tim tamu setelah memeriksa VAR.

Barcelona akhirnya berhasil memperkecil kedudukan pada menit ke-83 ketika Ferran Torres membobol gawang Madrid usai memanfaatkan umpan mendatar Ansu Fati.

Tim tamu nyaris menyamakan kedudukan tiga menit kemudian namun tembakan Ansu Fati memantul ke sebelah gawang lawan.

Madrid mendapat hadiah penalti menjelang waktu normal habis saat Eric Garcia menginjak kaki Rodrygo saat menghentikannya di kotak terlarang.

Rodrygo sukses menjalankan tugas eksekutor penalti untuk mengubah kedudukan 3-1 bagi Madrid. (Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini