SuaraKalbar.id - Bangunan gedung baru Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso Pontianak menyediakan 277 tempat tidur, 14 kamar operasi, dan satu ruangan X-Ray.
Kepala Bidang Cipta Karya, Dinas PU Provinsi Kalimantan Barat, Ridwan mengatakan, pembangunan gedung baru itu, saat ini sudah mencapai lebih dari 90persen lebih.
"Gedung baru Rumah Sakit Soedarso itu akan menerapkan pelayanan non kelas, sehingga seluruh pelayanan kesehatan masyarakat dapat dilayani dengan baik," kata Ridwan, melansir Antara, Sabtu (15/1/2022).
Ridwan menjelaskan, rumah sakit ini dibangun memang dikhususkan untuk pelayanan non kelas. Adapun untuk RSUD Soedarso yang dibangun sekarang ini, terdiri dari dua gedung.
"Masing-masing gedung ada enam lantai, yakni untuk gedung A rawat inap, dan gedung B sifatnya pelayanan ruang operasi, UGD, dan lain-lain," katanya.
Dalam kesempatan itu, Ridwan juga menanggapi masalah keterlambatan pembangunan rumah sakit tersebut.
"Untuk masalah keterlambatan, pihak PUPR telah mengantisipasi jauh hari dengan berkonsultasi dengan pihak Inspektorat Provinsi Kalbar terhadap langkah-langkah yang akan diambil sebagai wujud program audit independen,” ujarnya.
Menurutnya, masyarakat tidak perlu khawatir terkait keterlambatan pembangunan rumah sakit tersebut, karena hingga saat ini pihak pelaksana masih berkomitmen untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut.
Dirinya juga mengatakan, bahwa saat ini telah dilakukan beberapa upaya diantaranya penambahan tenaga kerja, dan juga waktu kerja.
Baca Juga: Kalbar Viral Sepekan : Begal Sembunyi di Hutan Hingga Polwan Berbahasa Tionghoa
Dirinya berharap dengan memberikan waktu dalam 50 hari ke depan kepada pihak pelaksana, maka mereka dapat merampungkan pekerjaan.
"Target awal memang selesai pada 28 Januari 2022, dan kami berharap itu dapat terealisasi agar rumah sakit ini secepatnya dapat dinikmati masyarakat," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Kalbar Viral Sepekan : Begal Sembunyi di Hutan Hingga Polwan Berbahasa Tionghoa
-
Diduga Kelebihan Muatan, Detik-Detik Perahu Tenggelam di Sungai Kumba
-
Tak Sadar Aksinya Gasak Sepeda Terekam CCTV, Wajah Pria Ini Viral di Medsos
-
Buron Sejak 2008 dan Rugikan Negara Rp 12 M, Sholikin Akhirnya Berhasil Diringkus Tim Tabur Kejati Kalbar
-
Tak Mau Dibawa Berobat, Pria Ini Terjun Ke Parit, Viral di Medsos, Warganet: Kasian Bapak
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
10 Mobil Bekas Pilihan Terbaik buat Keluarga: Efisien, Irit dan Nyaman untuk Harian
-
Penyebab Cloudflare Down, Sebabkan Jutaan Website dan AI Lumpuh
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
Terkini
-
Laporan Keberlanjutan BRI Diakui Internasional, Perkuat Posisi sebagai Pemimpin Praktik ESG di Asia
-
Program Yok Kita Gas BRI Kumpulkan Ribuan Kilogram Sampah Plastik dan Kurangi Jejak Karbon
-
3 Mobil Bekas 30 Jutaan Terbaik Tahun 2025, Bandel dan Layak Dibeli
-
Cuan untuk Warga Kalbar! Klik 4 Link DANA Kaget dan Dapatkan Saldo Gratis Rp 440 Ribu
-
Bus Jemaah Umrah Kecelakaan di Madinah, 45 Orang Tewas