SuaraKalbar.id - Massa rombongan liar Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) kembali membuat kegaduhan saat berada di Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar).
Setelah sempat memblokade jalan Letjen Sutoyo, Kota Pontianak, kini beredar video massa kongres diduga menginjak-injak nasi kotak yang sempat dibagikan oleh Polda Kalbar.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @detik.kalbar, terlihat sejumlah oknum massa Kongres HMI tersebut tampak menginjak-injak nasi kotak yang telah disediakan.
Para pelaku tampak membabi-buta menginjak nasi kotak tersebut.
"Teriak-teriak lapar, diberi makan diinjak-injak terus mau loe apa kawan?" Tulis keterangan dalam unggahan tersebut, dikutip Sabtu (25/11/2023).
Netizen yang menyaksikan video tersebut ikut kesal, hingga mengecam aksi yang dilakukan oleh massa Kongres HMI.
"Kalau gak mau makan jangan diinjak-injak blok," kesal netizen.
"Kalian ini pendatang ya, belum kena kibau bah," marah netizen.
"Mahasiswa Islam mana yang kau wakili nih? Tak ada adab sama sekali," tambah netizen lain.
Baca Juga: Viral Video Maling di Pontianak Curi 1 Kardus Minyak Goreng
Sebelumnya, rombongan massa dari Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat tersebut tiba di Asrama Haji, Pontianak, Kalbar, sejak Jum'at (24/11/2023) sore. Kedatangan mereka untuk menghadiri Kongres HMI ke-XXXII.
Sayangnya, sejak tiba di Pontianak, massa tersebut ternyata telah sempat membuat kericuhan dengan melakukan protes terkait fasilitas tempat tinggal yang disediakan oleh panitia setempat.
"Panitia Kongres tidak menyediakan tempat yang layak bagi kami, maka jangan salahkan kami saat tiba di Kalbar (Kalimantan Barat) melakukan aksi yang besar-besaran,” ujar seorang mahasiswa HMI yang melakukan orasi di sekitar Asrama Haji Pontianak.
Setelah ditangani oleh pihak Polda Kalbar, keributan kembali terjadi pada Sabtu pagi, usai para massa tersebut mendapatkan konsumsi nasi kotak dari pihak Polda Kalbar.
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Akan Dibuka Jokowi, Massa Kongres HMI di Pontianak Malah Rusuh: Maka Jangan Salahkan Kami ....
-
Rombongan Liar Kongres HMI di Pontianak Rusuh, Protes soal Fasilitas Hingga Ancam Lakukan Aksi Besar-besaran
-
Massa Kongres HMI Diduga Tak Mau Bayar saat Belanja di Indomaret Teraju Kalbar
-
Massa Kongres HMI Picu Kemacetan di Pontianak, Netizen: Jangan Lagak di Kampung Orang
-
Bawa 22 Penumpang, Bus Damri Tujuan Kapuas Hulu-Pontianak Terbakar di Jalan
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Makna Tradisi Bakar Jagung Malam Tahun Baru: Simbol Kebersamaan hingga Harapan Baru
-
Rekayasa Lalu Lintas Malam Tahun Baru di Pontianak: Ini Skema dan Jam Penerapannya
-
Imbauan BMKG Kalbar: Waspada Cuaca Ekstrem Akhir Desember 2025
-
UMK Pontianak 2026 Naik Rp 180 Ribu, Jadi Rp 3,2 Juta
-
Jukir Liar di Kawasan Parkir Gratis PSP Diamankan