SuaraKalbar.id - Mantan Gubernur sekaligus Caleg DPR-RI PDIP Dapil 1 Kalimantan Barat, Cornelis, sindir Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat hadir dalam kampanye akbar Capres Ganjar Pranowo yang berlokasi di Rumah Adat Lingga, Ambawang, Kubu Raya, Kalimantan Barat (Kalbar).
Sebelumnya, diketahui Ganjar telah dijadwalkan hadir dalam rangka melakukan kampanye dan pertemuan dialog di Kalbar pada Rabu (31/01/2024) siang.
Dalam kampanye akbar tersebut, diketahui Ganjar hadir bersama sejumlah tim suksesnya, tak terkecuali Cornelis.
Pada kesempatan tersebut, tak disangka Cornelis secara terang-terangan tampak menyindir Presiden Jokowi yang dinilai tak lagi mengurus rakyat di hadapan para hadirin.
"Akhir-akhir ini dia sudah tidak mau urus rakyat. Sibuk urus anaknya supaya jadi wakil presiden, yang bodoh-bodoh itu, yang gini-gini," ujar Cornelis menggunakan bahasa Dayak Ahe yang dikutip dalam unggahan video akun @aksaraloka.idn pada Rabu sore.
Menegaskan sindirannya, Cornelis lantas bertanya kepada para hadirin terkait pilihan rakyat nantinya pada hari pemilu.
"Mau kalian pilih yang bodoh?" Tanya Cornelis kepada hadirin.
Pertanyaan tersebut lantas spontan dijawab parah hadirin dengan teriakan jawaban tidak.
Tak hanya menyinggung soal Gibran Rakabuming, dirinya bahkan turut memberikan sindiran keras kepada Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto.
Baca Juga: Ganjar Sebut UU Perampasan Aset Harus Dibahas dengan DPR dan BPK
"Yang satunya tukang marah, puk puk puk marah. Emosi tidak berkendali. Hati-hati memilih yang tidak benar," tegasnya.
Usai memberikan sindiran, Cornelis lantas berharap para hadirin dalam kampanye akbar tersebut dapat memilih secara rasional.
"Oleh karena itu aku minta kalian memilih secara rasional, menggunakan akal sehat, dikaji seteliti mungkin," pintanya.
Cornelis sendiri diketahui merupakan tokoh politik kelahiran Sanggau, 27 Juli 1953. Dirinya pernah menjabat sebagai Gubernur Kalimantan Barat pada periode tahun 2013-2018. Saat ini dirinya merupakan seorang anggota DPR RI yang menjabat sejak tahun 2019.
Berita Terkait
-
Ganjar Sebut UU Perampasan Aset Harus Dibahas dengan DPR dan BPK
-
Harga Telur Ayam di Kalbar Naik Menjelang Imlek 2024
-
Belum Jadi Presiden, Ganjar Sudah Pastikan Tak Bisa Penuhi Tantangan Warga Kalbar soal UU Perampasan Aset: Gak Mungkin!
-
Ganjar Pranowo Kunjungi Pontianak, Apa Saja Agendanya?
-
Ketum PSI Kaesang Pangarep Berharap Presiden Jokowi Turut Kampanye
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Dari Desa untuk Negeri: Wenny Hadirkan Layanan Keuangan Modern Lewat AgenBRILink Mulya Motor
-
BRI Perkuat Sektor Produktif UMKM dengan Penyaluran KUR
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih