SuaraKalbar.id - Penyelenggaraan pemilu tahun ini kembali memakan korban, salah satunya petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang meninggal dunia usai kelelahan menjadi petugas yang berlokasi di TPS 007, Desa Bebatung, Mandor, Landak, Kalimantan Barat.
Kabar tersebut viral usai korban yang diketahui bernama Dominsianus Diran tampak dimakamkan oleh sejumlah warga lewat unggahan akun @landakpusatinformasi pada Selasa (20/02/2024) siang.
Dalam unggahan tersebut, terlihat warga yang disebutkan juga merupakan rekan kerja korban tampak bekerjasama dalam memakamkan korban.
"Pemakamannya juga dibantu anggota KPPS setempat," lapor netizen pada unggahan tersebut.
Selain itu, netizen tersebut mengakui bahwa kematian korban dikarenakan kelelahan saat melakukan perhitungan suara.
"Kabarnya kurang tidur selama perhitungan suara," tambahnya.
Per tanggal 17 Februari 2024, diketahui kematian sejumlah anggota pemilu telah mencapai hingga 57 jiwa.
Mengutip dari Antara News, data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menunjukkan kematian tersebut terdiri dari 29 anggota KPPS, 10 anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas), sembilan saksi, enam petugas, dua panitia pemungutan suara, serta satu anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).
Baca Juga: 24 Jam Lebih Bekerja Demi Tugas Negara, Honor Ratusan Anggota KPPS di Balangan Malah Telat Dibayar
Berita Terkait
-
24 Jam Lebih Bekerja Demi Tugas Negara, Honor Ratusan Anggota KPPS di Balangan Malah Telat Dibayar
-
27 Petugas KPPS Meninggal Dunia pada Pemilu 2024
-
Hanya 12 Orang yang Nyoblos di TPS 18 Saigon Pontianak, Ada Apa?
-
Janjikan Uang Rp100 Ribu ke Warga, Ketua KPPS di Tabalong Jadi Korban Penganiayaan saat Pemungutan Suara
-
PJ Gubernur Kalbar Harisson Ajak Masyarakat Menerima Hasil Pemilu dengan Lapang Dada
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
7 Lipstik Matte Tahan Lama: Pilihan Terbaik untuk Semua Warna Kulit dan Aktivitas Seharian
-
5 Pilihan Lipstik Terbaik Agar Tampilan Lebih Muda dan Elegan
-
Kue Batang Burok dan Tari Timang Banjar Resmi Jadi Warisan Budaya
-
Status Tersangka Curi Listrik dan Penyalahgunaan Bahan Peledak WN China Liu Xiaodong Tetap
-
Kenapa Parkir di Trotoar Masih Marak? Dishub Pontianak Gelar Razia Gabungan