SuaraKalbar.id - Warga Desa Tebas Kuala, Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas, dikejutkan dengan penemuan mayat seorang laki-laki di areal persawahan pada Selasa (2/7/2024) sore.
Setelah menerima laporan, tim Inafis Polres Sambas segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan keterangan dari para saksi.
Kasat Reskrim Polres Sambas AKP Rahmad Kartono membenarkan penemuan tersebut.
"Benar telah ditemukan mayat laki-laki di areal persawahan Dusun Asam Lakum, Desa Tebas Kuala, Kecamatan Tebas," ujarnya.
Identitas korban terungkap sebagai Tjan Kian Bui (53), warga Desa Pemangkat Kota, Kecamatan Pemangkat, Kabupaten Sambas.
Korban ditemukan dalam posisi terlentang di sawah milik warga setempat.
Menurut keterangan keluarga, korban mengalami gangguan jiwa dan sering melarikan diri dari rumah.
Pemeriksaan medis di Puskesmas Tebas tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Diperkirakan korban telah meninggal dunia sekitar 12 jam sebelum ditemukan.
“Korban diduga meninggal dunia akibat kelaparan. Pihak keluarga korban menyatakan menolak, mereka sudah menulis surat pernyataan tidak berkenan untuk dilakukan otopsi terhadap korban,” katanya.
Baca Juga: Miris, Seorang Bocah 11 Tahun Dicabuli Guru Ngaji di Sambas
Saat ini, jenazah korban telah dibawa ke rumah duka di Desa Pemangkat Kota, Kecamatan Pemangkat, Kabupaten Sambas.
Berita Terkait
-
Miris, Seorang Bocah 11 Tahun Dicabuli Guru Ngaji di Sambas
-
BKSDA Kalimantan Barat Gagalkan Aktivitas Pertambangan dan Pembalakan Liar di Kawasan Konservasi
-
Terlilit Utang untuk Judi Online, Pria Sambas Tikam Debt Collector Hingga Tewas
-
Jembatan Liku Paloh Sambas Rusak Parah, Warga Perbaiki Pakai Batang Kelapa!
-
Api Melalap Kandang Kambing di Sambas, 12 Ekor Hangus Terbakar!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Makna Tradisi Bakar Jagung Malam Tahun Baru: Simbol Kebersamaan hingga Harapan Baru
-
Rekayasa Lalu Lintas Malam Tahun Baru di Pontianak: Ini Skema dan Jam Penerapannya
-
Imbauan BMKG Kalbar: Waspada Cuaca Ekstrem Akhir Desember 2025
-
UMK Pontianak 2026 Naik Rp 180 Ribu, Jadi Rp 3,2 Juta
-
Jukir Liar di Kawasan Parkir Gratis PSP Diamankan