SuaraKalbar.id - Menjelang perayaan Maulid Nabi yang akan jatuh pada Senin (17/9/2024), harga ayam potong di Pasar Flamboyan mengalami kenaikan signifikan.
Kenaikan harga ini diduga terjadi karena meningkatnya permintaan masyarakat yang tengah mempersiapkan perayaan hari besar tersebut.
Sekretaris Asosiasi Pasar Flamboyan, Iwan, menegaskan bahwa kenaikan harga ayam potong bukan disebabkan oleh kurangnya pasokan, melainkan karena lonjakan permintaan yang meningkat menjelang Maulid Nabi.
"Untuk ayam potong, bukan masalah banyak atau tidak ada stok. Akan tetapi sudah naik menjadi Rp26.000 hingga Rp27.000 per kilogram. Yang menjadi sebabnya bulan maulid ini," ungkap Iwan seperti dikutip dari suarakalbarcoid-jejaring suara.com, pada Kamis (12/9/2024).
Baca Juga: Panwaslu Kota Pontianak Buka Pendaftaran 904 Pengawas TPS untuk Pilkada 2024
Yadi, salah satu pedagang ayam di Pasar Flamboyan, juga menyampaikan pandangan serupa. Menurutnya, peningkatan jumlah pengunjung yang berbelanja menjelang perayaan turut menjadi faktor penyebab kenaikan harga ayam.
"Saat ini harga ayam memang naik, tidak seperti biasanya. Salah satu penyebabnya juga karena banyak pengunjung yang datang karena sebentar lagi Maulid Nabi," ujarnya.
Meskipun demikian, Iwan menjelaskan bahwa harga ayam tidak selalu tinggi. Pada bulan sebelumnya, Safar, harga ayam sempat turun hingga Rp21.000 per kilogram.
"Tapi saat bulan Safar kemarin, harga ayam turun hingga Rp21.000," tambahnya.
Baca Juga: Pantauan Langsung Pj Wali Kota: Bagaimana Nasib Harga Pangan di Pontianak?
Berita Terkait
-
Lomba Hias Tumpeng Warnai Maulid Nabi di SMA Negeri 1 Purwakarta
-
Viral Pria Digeruduk Pedagang Pasar Gegara Jual Ayam Potong Murah
-
Insan Pegadaian Peringati Maulid Nabi Bersama Ustaz Maulana dan Sabyan Gambus
-
Lirik Sholawat Maulid Simtudduror : Ya Nabi Salam Alaika
-
Siap Bertarung di Pilkada 2024, Ini Nomor Urut Paslon Wali Kota Pontianak
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Polda Kalbar Perketat Pengawasan Politik Uang Jelang Pilkada Serentak 2024
-
Golkar Kalbar Gelar Sayembara Tangkap Pelaku Politik Uang di Pilgub 2024
-
Kebakaran Hebat Melanda Pasar Melati di Kubu Raya, 8 Kios Hangus Terbakar
-
Kenapa Samsung S24 Ultra Mahal?