SuaraKalbar.id - Patroli Enggang Polresta Pontianak bersama Patroli Enggang Polsek Pontianak Barat berhasil menggagalkan aksi tawuran yang melibatkan sekelompok remaja di wilayah hukum Pontianak Barat.
Dalam operasi yang dilakukan pada Senin subuh, sekitar pukul 01.40 WIB, polisi mengamankan 12 remaja yang diduga hendak terlibat dalam tawuran di Jalan Komyos Sudarso, tepatnya di depan Gang Teratai, Kelurahan Sungai Jawi Luar.
Kapolresta Pontianak, Kombes Pol Adhe Hariadi melalui Kapolsek Pontianak Barat, AKP Basuki Arif Wibowo, S.A.P., M.Sos, menyampaikan bahwa penangkapan tersebut merupakan hasil dari patroli rutin yang ditingkatkan guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.
"Ketika patroli, kami menemukan sekitar 12 remaja yang berkumpul di jalan dan membawa senjata tajam, busur, serta anak panah yang diduga akan digunakan untuk tawuran," jelas AKP Basuki.
Baca Juga:Perkara LC, Pemuda di Pontianak jadi Korban Penikaman dan Pengeroyokan
Para remaja yang diamankan berusia antara 15 hingga 18 tahun. Mereka langsung dibawa ke Polsek Pontianak Barat untuk pemeriksaan lebih lanjut. Berdasarkan keterangan awal, diketahui bahwa konflik ini berawal dari perselisihan antar kelompok di media sosial, yang kemudian memicu rencana tawuran tersebut.
AKP Basuki menambahkan, pihaknya akan terus meningkatkan kegiatan patroli sebagai langkah preventif untuk mencegah aksi tawuran remaja yang marak terjadi di wilayah tersebut.
"Kami akan memperketat pengawasan, terutama di malam hari, untuk meminimalisir aksi tawuran yang sering terjadi," tegasnya.