Hoaks Rekrutmen Honorer BKKBN Sambas Beredar di Medsos, Sudah Ada yang Tertipu

Informasi rekrutmen pegawai honorer di BKKBN Sambas beredar di medsos.

Riki Chandra
Kamis, 23 Desember 2021 | 16:52 WIB
Hoaks Rekrutmen Honorer BKKBN Sambas Beredar di Medsos, Sudah Ada yang Tertipu
Tangkapan layar informasi hoaks di media sosial tentang rekrutmen pegawai honorer di Kantor BKKBN Sambas. [Dok.Insidepontianak.com]

SuaraKalbar.id - Informasi rekrutmen pegawai honorer di Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3P2KB) atau BKKBN Sambas, Kalimantan Barat (Kalbar), beredar di media sosial.

“Kantor BKKBN Sambas membutuhkan pegawai Non ASN untuk administrasi publik khusus D3, S1 atau mahasiswa aktif. Kemudian staf administrasi SMA sederajat dengan usia maksimal 35 tahun. Mampu bekerja dengan tim dan mempunyai jiwa tanggung jawab,” demikian bunyi informasi rekrutmen pegawai honorer yang beredar tersebut, dikutip dari Insidepontianak.com - jaringan Suara.com, Kamis (23/12/2021).

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas P3P2KB, Uray Hendi Wijaya menegaskan, informasi itu tidak benar. Informasi tersebut juga telah makan korban. Dimana, ada warga yang telah mentransfer uang ke nomor yang tertera di informasi tersebut.

“Kabar rekrutmen pegawai honorer yang beredar di medsos tersebut tidak benar atau hoaks. Tahun 2021 dan 2022 kami belum membuka lowongan untuk honorer," katanya.

Baca Juga:Telan Dana Rp 436 Miliar, Jembatan Sungai Besar Sambar Segera Dibangun

Uray Hendi Wijaya mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya jika ada lowongan pekerjaan yang meminta uang atau biaya administrasi terlebih dahulu sebelum dikroscek kebenarannya di instansi terkait.

“Saya sudah perintahkan staf saya untuk mencari tahu siapa yang menyebarkan kabar bohong tersebut. Untuk sementara informasi yang saya terima sudah ada yang menjadi korbannya dengan mengirimkan biaya administrasi ke nomor yang tertera,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini